Lima Pesawat Intai dan Pengebom Getarkan Laut Sulawesi, Ada Apa?

Riezky Maulana
Lima pesawat intai dan pengebom latma TNI AU serta US PACAF terbang di atas Laut Sulawesi. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - TNI Angkatan Udara (AU) dan United State of Pacific Air Force (US PACAF) melaksanakan latihan bersama (Latma) di atas Laut Sulawesi, Rabu (1/9/2021). Latma ini diberi tajuk "Bomber Exercise".

"Latihan melibatkan sejumlah alutsista kedua AU, baik pesawat pengebom (bomber), pesawat tempur dan juga intai," tutur Dinas Penerangan Angkatan Udara (Dispenau) dalam keterangan tertulis, Kamis (2/9/2021).

Dijelaskan Dispenau, TNI AU mengerahkan dua pesawat tempur F-16 dari Skadron Udara 3 Lanud Iswahjudi, Magetan, dan satu pesawat Boeing 737 Intai dari Skadron Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar.

Sementara itu, US PACAF mengerahkan dua pesawat pengebom jenis B-52 dari 2nd Bomb Wing dari Barksdale Air Force Base, Louisiana, Amerika Serikat.

Bomber Exercise ini diselenggarakan melalui dua skenario latihan, yaitu Command and Control (C2) oleh Kosekhanudnas II Makassar dengan melibatkan Satuan Radar 225 Tarakan, 224 Kwandang. Kemudian dilanjutkan pelaksanaan latihan Escort oleh dua unit pesawat F-16.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
13 jam lalu

Pemerintah Gelontorkan Diskon Tarif Kereta hingga Pesawat saat Libur Nataru, Ini Rinciannya

Nasional
1 hari lalu

Dahana-TNI AU Uji Coba Operasional Bom BNT 250 untuk Pesawat Tempur

Internasional
2 hari lalu

Pesawat Jet Pribadi Tergelincir hingga Terbakar, Menteri Kongo Lolos dari Maut

Seleb
3 hari lalu

Viral Video Maia Estianty Santai Hadapi Turbulensi Pesawat, Netizen: Ratu Terakhir!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal