PKS Akan Deklarasi Anies sebagai Bakal Capres Siang Nanti

muhammad farhan
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada hari ini akan mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (bacapres) untuk Pemilu 2024. Menurut rencana, pendeklarasian berlangsung selepas musyawarah majelis syuro partai berlambang sabit kembar itu, siang nanti.

Pengumuman Anies sebagai bacapres akan dilakukan oleh Presiden PKS, Ahmad Syaikhu. Acara itu juga bakal dihadiri langsung oleh mantan gubernur DKI Jakarta itu.

Juri Bicara PKS, M Iqbal, mengonfirmasi bahwa deklarasi tersebut diadakan di Kantor DPP PKS di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan. Menurut jadwal, kegiatan itu berlangsung pada pukul 13.00 WIB.

“Iya betul, besok kami secara resmi mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Bacapres pada pukul 13.00 di Kantor DPP PKS, Jalan TB. Simatupang,” ujar Iqbal kepada wartawan, Rabu (22/2/2023) malam. 

Dia menjelaskan, deklarasi tersebut dilakukan selepas musyawarah Majelis Syuro PKS sehingga disampaikan secara resmi. “Deklarasi disampaikan langsung oleh Presiden PKS dan dihadiri Anies. Musyawarah Majelis Syuro, ditutup dengan deklarasi resmi,” kata Iqbal. 

PKS akan menggelar Musyawarah Majelis Syuro (MMS) VIII di Kantor DPP, Kamis (23/2/2023). Musyawarah Majelis Syuro kali ini akan membahas persiapan PKS menjelang Pemilu Serentak 2024. 

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

PKS: Pilkada Langsung atau lewat DPRD Konstitusional, Keduanya Dibolehkan

Buletin
6 hari lalu

Brimob Turun Tangan Sergap Pembunuh Anak Politikus PKS di Cilegon

Nasional
28 hari lalu

Anies Sebut Bencana Sumatra Layak Jadi Bencana Nasional: Belum Terlambat

Nasional
31 hari lalu

Anies Temui Pengungsi di Aceh, Bacakan Dongeng soal Kebohongan di Hadapan Anak-Anak

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal