“Musyawarah Majelis Syuro PKS akan membahas terkait langkah strategis partai, seperti persiapan menjelang pemilu serentak,” kata Ketua Bidang Humas DPP PKS, Ahmad Mabruri.
Menurut dia, musyawarah akan dihadiri Ketua Majelis Syuro PKS, Salim Segaf Aljufry, beserta jajaran DPP serta seluruh anggota majelis syuro dari seluruh Indonesia. Salah satu agenda strategis dalam pembahasan adalah tentang bakal calon presiden 2024.