Polisi Bandara Soetta Buru 2 WNA India yang Lolos Tanpa Karantina

Binti Mufarida
Polisi masih memburu dua WNA India yang lolos dari kewajiban karantina Covid-19. (Foto: MNC Portal/Binti Mufarida)

"Dari 132 WNA ini, kecuali 8 orang, 7 WNA India, dan 1 WNI, mereka tidak menjalani wajib karantina. Dari 7 WNA India itu, lima orang berhasil diamankan dan dua orang lainnya dalam pengejaran," katanya.

Kelima WNA yang berhasil diamankan itu, antara lain adalah Senthil Ranganathan, Cherelovapil Mukri Muhammad Jabir, Kankurte, Patel Nendra, dan Patel Satish Darayan. Mereka diamankan dari sejumlah daerah, Jakarta, Bandung, Batam dan Surabaya.

"Yang menarik, ada WNA India, dia dari India sana sudah booking hotel Mercure, dan kami amankan di Taman Anggrek. Dia lolos dari satgas, karena sudah menunjukkan bukti booking hotel," sambungnya.

Dari rangkaian penangkapan itu juga diketahui, jika calo yang membantu meloloskan para WNA ini bukan hanya seorang. Tetapi ada banyak dan tidak terorganisir. Mereka memanfaatkan kelengahan petugas dan menyalahgunakan pas bandara.

Berdasarkan data yang didapat, sedikitnya ada 1.800 lebih pas bandara yang telah dikeluarkan oleh otoritas bandara. Hal ini mendapat kritik kepolisian, karena kegunaannya sangat rawan disalahgunakan.

"Dari lima orang, tiga sudah di karantina. Dua masih dilakukan pemeriksaan. Jadi yang sudah kami amankan dari 7 orang itu, baru ada lima. Rata-rata, mereka mengaku memberikan imbalan Rp3 juta-Rp6 juta. Kami masih cari dua orang lagi," katanya.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Nasional
1 tahun lalu

Polisi Gagalkan Pengiriman 14 PMI Ilegal ke Kamboja, 2 Orang Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
1 tahun lalu

Polisi Tangkap WNA India Penipu Modus Trading Forex Emas, Korban Rugi Rp3,5 Miliar

Nasional
4 tahun lalu

Kawal Jenazah Eril Besok, Polresta Bandara Soetta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Megapolitan
4 tahun lalu

Antisipasi Macet, Ini Aturan Terbaru bagi Motor di Bandara Soekarno-Hatta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal