Polri Minta Pengelola Tempat Belanja Bertanggung Jawab Terapkan Protokol Kesehatan

Irfan Ma'ruf
Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Ahmad Ramadhan. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Polri menegaskan pengelola pusat perbelanjaan wajib melaksanakan protokol kesehatan agar tak menimbulkan kerumunan. Namun imbauan itu kerap tidak dilaksanakan, melihat pusat perbelanjaan di sejumlah daerah di Indonesia semakin ramai dan menimbulkan kerumunan jelang Idul Fitri 1441 Hijriah.

Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri, Komisaris Besar Polisi Ahmad Ramadhan mengatakan jika terjadi kerumunan di pusat perbelanjaan maka pengelola wajib bertanggung jawab. Dengan terjadinya kerumunan maka memperbesar potensi penularan virus corona.

"Jika terjadi kerumunan massa di pusat perbelanjaan maka yang pertama kali bertanggung jawab adalah pengelola perbelanjaan,” katanya dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (19/5/2020).

Menurutnya pengelola pusat perbelanjaan harus memberlakukan protokol pencegahan penyebaran Covid-19. ANtara lain menerapkan jaga jarak fisik, pengecekan suhu tubuh hingga penyediaan tempat cuci tangan atau hand sanitizer.

Polri akan melakukan pencegahan atau tindakan tegas bila menemukan kerumunan di pusat perbelanjaan. Jika terlampau banyak, sebagian pengunjung akan diminta pulang.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
15 jam lalu

Komisi Reformasi Polri Kebut Draf Rekomendasi, Diserahkan ke Prabowo Akhir Januari

Nasional
3 hari lalu

MK: Polisi Aktif Duduki Jabatan Sipil Perlu Diatur Spesifik di UU Polri

Nasional
4 hari lalu

Baharkam Polri Gelar Festival Komik Polisi Penolong, Tampung Kritik-Aspirasi Masyarakat

Nasional
4 hari lalu

Polri Buka Penerimaan SIPSS 2026, Kesempatan Emas Sarjana Jadi Perwira Pertama Polisi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal