Refleksi 23 Tahun Reformasi, Ketua KPK Ingatkan PR Besar Pemberantasan Korupsi

Tim MNC Portal
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri. (Foto: Dok. KPK).

Menurutnya, semangat juang, persatuan dan optimisme ini yang penting untuk senantiasa tertanam serta digelorakan dalam jiwa, raga, hati dan pikiran segenap anak bangsa di republik ini karena perjuangan melawan kejahatan kemanusiaan korupsi sangat berat karena telah menjadi laten di negeri ini. 

Dia mengutip ucapan Bung Karno yang dinilai terbukti karena sejak awal kemerdekaan hingga saat ini, ragam persoalan kebangsaan seakan-akan tidak henti mendera negeri, selalu datang silih berganti. 

"Kemiskinan, kebodohan, ketertinggalan,  keterbatasan fasilitas sehingga kita merasa terisolasi termasuk praktik-praktik korupsi itu musuh dan lawan bangsa kita sendiri. Jika mau jujur, ketertinggalan yang kita alami hari ini justru disebabkan oleh bangsa kita sendiri yang tidak sedikit memandang persoalan bangsa hanya dari sudut pandangnya sendiri," katanya. 

Sebagai bagian dari penyelenggara negara dan pelaksana undang-undang, kata dia KPK menjalankan tugas dan kewenangannya, berasaskan kepastian hukum, keterbukaan, akuntabilitas, kepentingan umum, proporsionalitas dan penghormatan terhadap hak asasi manusia. 

"Selamat memperingati Hari Reformasi Ke-23 dengan semangat antikorupsi, mari bersama kita teruskan cita-cita luhur pejuang dan pahlawan reformasi agar bumi pertiwi merdeka dari penjajah korupsi demi terwujudnya kesejahteraan umum dan kecerdasan kehidupan bangsa dari Sabang sampai Merauke," ucapnya.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Profil Yaqut Cholil Qoumas, Eks Menag Tersangka Kuota Haji

Nasional
8 hari lalu

Menteri HAM Pigai Ingin Kata Reformasi Dihilangkan: Biasanya Pasti Ada yang Tak Bagus

Nasional
8 hari lalu

Menteri Pigai Ingin Suatu Saat KPK Ditiadakan, Kenapa?

Bisnis
1 bulan lalu

Komitmen Cegah Korupsi, BNI Raih The Most Trusted Company pada CGPI Award 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal