JAKARTA, iNews.id - Sejarah Operasi Trikora perlu diketahui masyarakat Indonesia. Terutama, momen ini bertujuan untuk menyelematkan wilayah Indonesia.
Operasi Trikora adalah operasi yang bertujuan untuk merebut wilayah Irian Barat (kini Papua) dari Belanda. Diketahui, KMB (Konferensi Meja Bundar) yang dilakukan pada 23 Agustus-2 November 1945 meninggalkan satu persoalan terkait status Irian Barat.
Belanda menginginkan Irian Barat mendapat status khusus. Sementara, Indonesia berpendapat Irian Barat merupakan bagian dari Indonesia Timur yang merupakan wilayah RIS (Republik Indonesia Serikat).
Guna menghindari kegagalan yang terjadi KMB, disepakati masalah Irian Barat diselesaikan dengan perundingan oleh Kerajaan Belanda serta RIS dalam waktu setahun sesudah tanggal penyerahan kedaulatan pada 27 Desember 1949. Setelah penyerahan kedaulatan, kemudian ditempuh langkah untuk menyelesaikan masalah Irian Barat dengan jalur diplomasi politik.