Tahun Politik, Forum Takmir Tolak Radikalisasi dan Politisasi Masjid

Ahmad Islamy Jamil
Halaqoh dan Silaturahim Takmir Masjid di Masjid al-Islah Kementerian Koperasi dan UKM, Jakarta Selatan, Kamis (10/1/2019). (Foto: Istimewa)


Dia mengatakan, FSTM mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk mendukung gerakan mengembalikan masjid sebagai pusat kegiatan keagamaan. Organisasinya juga menyerukan kepada umat Islam untuk turut serta terlibat aktif dalam menjaga dan memakmurkan masjid sebagai tempat ibadah menebar kebaikan dan tempat penyampaian ajaran Islam yang rahmatan lil alamin.

“Menolak paham radikalisme yang menyusup dari masjid ke masjid sebagaiwujud menjaga dan merawat NKRI, dengan menjaga persatuan dan kesatuan untuk mencintai negara Indonesia guna mencapai baldatun thayyibatun wa rabbun ghafuur,” tuturnya.

Sementara, KH Soleh Sofyan mengatakan, jika merujuk pada riwayat hadis Nabi Muhammad SAW, terminologi mesjid tidak lepas dari fungsi yang digambarkan sebagai sajadah atau tempat sujud, tempat salat yang kemudian ditafsirkan sebagai salat berjamaah. Hadis dari Anas RA menyebutkan, pada satu waktu ada orang Arab Badui tiba-tiba kencing di masjid saat Nabi SAW dan sahabat ada di masjid. Sahabat yang melihatnya saat itu marah.

Tetapi, sikap Nabi SAW justru sebaliknya. Dengan tenang dan bijaksana, Rasulullah SAW menasihati orang Arab Badui itu dengan baik. “Oleh karena itu, muncul bahwa masjid itu fungsinya adalah tempat untuk bersujud, ibadah, berdzikir, dan untuk bersama-sama. Kalau kejadian orang Arab Badui itu terjadi saat sekarang, pasti orang Arab Badui tersebut langsung diviralkan, dikafirkan, dan lain-lain,” kata Soleh.

Menurut dia, ada dua tipe orang yang dilarang masuk masjid, yaitu orang yang enggan sujud kepada Allah dan orang sombong kepada Allah. Sombong itu akan memunculkan amarah, kalimat kasar dan merendahkan orang lain. Oleh karena itu, kalau ada ulama yang kalimatnya merendahkan orang berarti dia sombong dan tidak layak masuk masjid.

“Jangan sampai jadikan masjid sebagai sarana untuk memecah belah umat khususnya di tahun politik. Silakan mau pilih pasangan calon siapa saja, yang jelas saya tidak mengarahkan ke salah satu paslon. Kalau mau memilih pemimpin itu harus salat istikharah, tidak perlu ribut-ribut di sosial media. Jangan sampai hubungan suami dan istri terpecah belah karena perbedaan pilihan capres cawapres, begitu juga dengan hubungan keluarga yang adem ayem jangan sampai terbelah karena pilpres,” ucapnya.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Massa Milad Ke-113 Muhammadiyah di Jakarta Membeludak, Tahun Depan Digelar di GBK

Nasional
15 hari lalu

RDF Rorotan 2 Kali Gagal Uji Coba, Proyek Rp1,2 Triliun Ini Patut Dicurigai

Megapolitan
21 hari lalu

8 Tanggul di Jakarta Jebol Imbas Hujan Deras, Pemprov Segera Perbaiki

Nasional
24 hari lalu

3 Jalur Alternatif ke Kepulauan Seribu, Bebas Pilih Lebih Cepat dan Nyaman

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal