JAKARTA, iNews.id - Bicara busi banyak orang menganggap sama karena sekilas bentuknya sama. Namun, nyatanya itu keliru.
Apa perbedaannya? Diko Oktaviano, technical support PT NGK Busi Indonesia membeberkan setidaknya ada tiga aspek yang membedakan.
“Pertama adalah fitur, kedua logam dan ketiga proses manufaktur,” ujar Diko kepada iNews.id di Ciputat, Sabtu (24/12/2022).
Dia mengatakan, ground electrode, center electrode dan pemilihan material logam mulia pada masing-masing lini produk menjadi fitur pembeda dari NGK dengan model lainnya.
Pada model Ground Electrode, busi NGK memiliki beragam jenis pada seri Precious Metalnya, seperti Trapezoid, Tapered, D-Shape dan beragam tipe Ground Electrode lainnya pada model-model khusus di busi Racing Competition dan Laser Series.