Hyundai Tucson Generasi Terbaru Meluncur Pekan Depan, Dimensi Lebih Besar

Riyandy Aristyo
Tepat pada pertengahan September 2020, Hyundai bakal menghadirkan SUV Tucson generasi terbaru. (Foto: The Drive)

SEOUL, iNews.id - Tepat pada pertengahan September 2020, Hyundai bakal menghadirkan SUV Tucson generasi terbaru. Kabarnya, All New Tucson hadir membawa evolusi baru di mana tampilannya lebih sporty.

Dilansir dari The Drive, Kamis (10/9/2020), evolusi tersebut terletak di bagian lampu depan khas Hyundai 'Parametric Hidden Lights' dan tata letak kokpit ganda berteknologi tinggi tanpa menghilangkan bahasa desain Sensuous Sportiness.

Parametric Hidden Lights memberikan kesan yang sangat kuat ditambah lampu DRL yang khas dan terintegrasi ke dalam kisi-kisi seperti permata. Teknologi ini hanya terlihat saat mobil dinyalakan pengemudi.

Secara visual, bodi Tucson baru lebih besar dan lebih lebar dari model generasi sebelumnya. Dimensinya kap mesinnya sedikit lebih panjang namun memiliki overhang pendek di jarak sumbu roda yang melar dan memberikan kesan coupe.

Bentuk center fascia yang terintegrasi secara vertikal dan sensual, terinspirasi dari air terjun. Garis hiasan perak kembar yang mengalir dari fascia tengah ke pintu belakang menimbulkan kesan premium yang dipadu dengan warna netral saling melengkapi.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
1 hari lalu

Hyundai Luncurkan Mobil Listrik Baru Elexio, Jarak Tempuh Tembus 722 Km

Mobil
10 hari lalu

Hyundai Ioniq 9 Segera Meluncur di Indonesia, Apa Akan Melantai di GJAW?

Soccer
22 hari lalu

Persija Jakarta Gaet Raksasa Otomotif Korea untuk Dominasi Super League

Mobil
30 hari lalu

Hyundai Bakal Luncurkan Mobil Listrik Baru di Indonesia, Intip Bocorannya

Mobil
30 hari lalu

Incar Talenta Muda Indonesia, Hyundai Rangkul UI dan ITB

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal