Mobil Keluarga Indonesia, Bertabur Fitur Keamanan dan Kenyamanan

iNews
Sejak kelahirannya pada 2003, Avanza telah menjadi pilihan keluarga Indonesia sampai mendapat julukan Mobil Sejuta Umat. (Foto: iNews.id)

Anggun Prinjeswati (30) warga Klender, Jakarta Timur mengatakan fitur keselamatan ISOFIX ini sangat bermanfaat ketika berpergian membawa si buah hati yang masih berumur dua tahun.

"Sejak anak saya lahir, saya dan suami bingung harus membeli mobil apa yang punya fitur keselamatan untuk anak saya. Setelah browsing-browsing, akhirnya saya menemukan Toyota Avanza dan tak lama berselang, suami saya membawa pulang mobil tersebut," kata Anggun.

Tidak hanya itu, fitur keamanan dan keselamatan Toyota Avanza juga terdapat sabuk pengaman yang dibuat pretensioner force limiter. Jika pengemudi dan penumpang lupa menggunakan sabuk pengaman, maka lampu peringatan akan menyala.

Fitur keselamatan lain yang disematkan adalah side impact beam pada sisi samping, baik di pintu depan maupun belakang. Selanjutnya, sistem rem Anti-lock Braking System (ABS) membuat pengemudi aman di jalan.

Terkait kenyaman, kabin Toyota Avanza lebih kedap suara. Suara mesin terdengar halus. Di jok baris kedua, pengemudi hanya perlu memutar knob tanpa perlu mendorong sandaran. Bahan jok empuk agar penumpang nyaman jika berkendara jauh. Jok baris ketiga standar Innova dengan model 50:50 sehingga dapat dilipat sebagian.

Tak heran, sejak pertama kali diluncurkan pada 2003, Toyota Avanza menjadi pilihan utama konsumen mobil keluarga Indonesia, dan melekat di hati konsumen. Imej Toyota yang kerap mencetak mobil tahan banting dan biaya perawatan murah menjadi jaminan Avanza di pasar Tanah Air.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Mobil
1 bulan lalu

Toyota Kuasai Market Share 33 Persen di NTB, Avanza Mendominasi

Mobil
4 bulan lalu

Viral Pengemudi Fortuner Tunjuk-Tunjuk Pengemudi Avanza di Jalan Tol, Psikolog: Merasa Kasta Tertinggi

Nasional
6 bulan lalu

Kecelakaan Avanza Rem Blong Masuk Jurang di Jalur Pacet Mojokerto, 1 Tewas 5 Luka

Nasional
8 bulan lalu

Kecelakaan Avanza Terbalik di Tol Cisumdawu, 7 Karyawan RSUD Cirebon Luka-Luka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal