Performa Toyota Avanza semakin mumpuni jika sistem penggerak roda belakang tersebut dipadukan dengan mesin canggih. Diketahui, Toyota Avanza dibekali mesin 4 Cylinder, 16 V, DOHC, Dual VVT-i. Mesin ini mampu memuntahkan tenaga mencapai 96.5 Ps di 6.000 rpm untuk mesin 1.300 cc dan 104 Ps di 6.000 rpm pada mesin 1.500 cc.
Meski mesin tersebut sangat bertenaga, tapi soal irit-iritan konsumsi bahan bakar bisa diadu dengan mobil-mobil lain dari segmen yang sama, yakni Multi Purpose Vehicle (MPV).
Urusan tampilan, desain Toyota Avanza tak kalah keren dengan performanya. Sebagai mobil tujuh penumpang, Avanza memiliki panjang 4.190 mm, lebar 1.660 mm, tinggi 1.695 mm, sehingga sangat lega. Di samping itu, untuk jarak poros roda 2.655 mm, jarak pijak depan 1.425 mm, jarak pijak belakang 1.435 mm, serta ground clearance 200 mm, menjadikan Avanza bisa melibas genangan air.
Setelah bicara soal mesin dan tampilan, tak lengkap jika tidak membahas fitur keamanan dan keselamatan Toyota Avanza. Seperti diketahui, mobil ini dibuat dengan tingkat keselamatan tinggi. Mulai dari penggunaan kunci immobilizer yang membuat pengemudi mendapatkan keamanan.
Selain itu, juga terdapat ISOFIX fitting memudahkan pemasangan kursi untuk bayi dan sabuk pengaman tersilang di penumpang ketiga di jok baris kedua yang tersambung ke plafon mobil menjadi kelebihan lain.