JAKARTA, iNews.id - Viral video mobil menyerempet tiang gedung di area parkir mal. Bagian kiri mobil Honda CR-V berwarna merah tersebut baret dan penyok.
Tidak semudah mobil kecil, dibutuhkan keterampilan dalam mengemudikan mobil jenis SUV tersebut, terutama di area sempit. Diduga pengemudi mobil baru itu belum mahir sehingga menyerempet tiang.
Kejadian tersebut diketahui terjadi di salah satu mal kawasan Jakarta Pusat. Dalam video yang diunggah akun Instagram @jakartainformasi, mobil merah itu berusaha keluar dengan berjalan mundur setelah bodi menyangkut di tiang beton.
Dalam unggahan tersebut terdapat keterangan, "Akibat pengemudi belum mahir, mobil nyangkut di salah satu parkiran mal di Jakarta Pusat."
Saat berjalan mundur, terlihat setengah pintu penumpang lecet cukup dalam dan pintu penumpang depan sisi kiri juga lecet, serta penyok cukup dalam. Beruntung kaca tidak pecah atau retak akibat kejadian tersebut.
Unggahan video tersebut memancing komentar netizen. Video tersebut mendapatkan like sebanyak 1.743 dengan 138 komentar.
"Ngilu," tulis @robbypurba seorang presenter kondang di Indonesia.