CdM Anindya Bakrie Deg-degan Nonton Gregoria Mariska: Jantung Hampir Copot

Andhika Khoirul Huda
Gregoria Mariska Tunjung jadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Paris 2024. (Foto: PBSI/Badmintonphoto/Mikael Ropars)

Oleh karena itu, CdM Anindya sangat tegang menyaksikan pertandingan itu. Menurutnya, jantungnya bisa copot melihat Gregoria melakoni laga yang sangat ketat di gim ketiga.

"Kita harus acungkan jempol buat Gregoria. Apalagi di set ketiga sangat ketat, kalau tidak kuat jantung bisa copot,” kata Anindya dilansir dari rilis Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

“Saya juga sudah ketemu dan ucapkan selamat. Kita akan bantu untuk pemulihan karena akan bertanding dua hari kemudian. Mohon dukungan dan juga doa juga dari masyarakat Indonesia," tambahnya.

Ketegangan yang dirasakan Anindya bukannya karena ketatnya gim ketiga saja. Sebab, jika Gregoria kalah, maka wakil Indonesia bakal habis di bulu tangkis.

Kini, pemain kelahiran Wonogiri itu memang menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di cabor bulutangkis Olimpiade Paris 2024. Dia adalah harapan terakhir Tim Merah-Putih untuk melanjutkan tradisi mendapatkan medali dari ajang empat tahunan tersebut.

Selanjutnya, Gregoria akan melakoni pertandingan perempat final Olimpiade 2024. Dia bakal melawan mantan juara dunia asal Thailand, Ratchanok Intanon.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
23 hari lalu

Gregoria Mariska Dapat Protected Ranking, PBSI Utamakan Pemulihan

All Sport
23 hari lalu

Hasil Undian Malaysia Open 2026: Gregoria Mundur, Perang Saudara Tak Terelakkan

All Sport
1 bulan lalu

Gregoria Dibungkam Ratchanok Intanon, Indonesia Tertinggal 1-2 dari Thailand di Final SEA Games 2025

All Sport
1 bulan lalu

PBSI Ungkap Komposisi Line Up Tim Indonesia di Final Beregu Bulu Tangkis SEA Games 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal