Hasil Tenis Asian Games 2023: Hajar Duo Thailand, Aldila Sutjiadi/Christopher Rungkat ke Perempat Final

Andika Rachmansyah
Petenis Indonesia, Aldila Sutjiadi/Christopher Benjamin Rungkat (Foto: MNC Portal Indonesia)

HANGZHOU, iNews.id – Petenis Indonesia, Aldila Sutjiadi/Christopher Benjamin Rungkat, berhasil melaju ke babak perempat final cabor tenis nomor ganda campuran Asian Games 2023. Mereka menumbangkan duet Thailand, Peangtarn Plipuech/Pruchya Isaro, dalam tiga set dengan skor 6-2, dan 5-7, dan 10-5.

Tampil di Hangzhou Olympic Sports Center, Hangzhou, China pada Rabu (27/9/2023), Dila/Christo memulai set pertama dengan baik. Variasi serangan yang mereka lancarkan berhasil membuat Plipuech/Isaro kerepotan.

Dila/Christo tampil sangat dominan atas pasangan Thailand di set pertama. Sampai akhirnya, pasangan andalan Indonesia itu berhasil menutup set pertama dengan kemenangan meyakinkan 6-2.

Masuk ke set kedua, Dila/Christo kembali memulainya dengan baik. Mereka mampu unggul 2-0 atas Plipuech/Isaro. Hanya saja, pasangan Thailand itu mulai menemukan ritme permainannya karena berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Artikel Terkait
All Sport
18 hari lalu

Janice Tjen Pecahkan Rekor! Masuk Ranking 100 Besar WTA

All Sport
19 hari lalu

Sejarah! Aldila Sutjiadi/Janice Tjen Juara WTA Suzhou Open 2025, Pecahkan Rekor 30 Tahun

All Sport
1 bulan lalu

Aldila Sutjiadi Runner Up Guadalajara Open 2025 usai Lewati Pertarungan Ketat

All Sport
1 bulan lalu

Christhoper Rungkat/Rifqi Fitriadi Juara Ganda Putra Men’s World Tennis Championship Seri 7

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal