"Ketakutan dia agak sedikit berlebihan. Dia khawatir enggak bisa ikut lagi kejuaraan. 'Loh To, udah enggak ada apa-apa, tinggal ikutin instruksi dari saya dari dokter'," tuturnya.
Namun, Irwansyah juga berusaha merangkul Vito untuk menghilangkan rasa takut tersebut. Terlebih dalam beberapa terakhir, pemain jebolan PB Djarum itu sudah mengalami perkembangan apik.
"Makanya saya coba buat dia lebih rileks, untuk ngasih tahu dia. Saya buat dia sedikit lari, latihan biasa tapi enggak yang menekan banget. Beberapa hari ini perkembangannya udah lebih bagus lagi," tutur Irwansyah.
Vito mengalami cedera betis sejak Mei 2023. Ia harus absen di beberapa turnamen imbas cedera dalam persiapan menuju SEA Games 2023.