Barcelona Kepincut Top Skor Leeds United, Ousmane Dembele Segera Ditendang

Ilham Sigit
Striker Leeds United, Raphinha. (Foto: Instagram/@raphinha)

BARCELONA, iNews.id - Barcelona tertarik memboyong penyerang andalan Leeds United, Raphinha. Kabarnya pemain asal Brasil itu akan menjadi pengganti Ousmane Dembele.

Setelah mendapatkan Adama Traore, Ferran Torres dan Pierre-Emerick Aubameyang, Barcelona masih terus berbenah. Pelatih Xavi Hernandez masih ingin memperkuat skuadnya untuk musim depan.

Terbaru, Barcelona dikabarkan kepincut dengan penyerang Leeds United, Raphinha. Pemain berusia 25 tahun itu tampil apik musim ini dan menjadi top skorer sementara klub dengan torehan 9 gol. Jika ditotal dengan pencapaiannya musim lalu, Raphinha telah mencetak 15 gol dan 12 assist dari 59 laga bersama Leeds.

Namun, Barcelona akan mendapat cobaan. Raksasa Inggris, Liverpool dan Chelsea dikabarkan juga berminat mendapatkan servis Raphinha. Hanya saja, nama terakhir yang disebut dicoret dari perburuan lantaran sanksi yang dijatuhkan pemerintah Inggris.

Rencananya Raphinha akan menjadi pengganti Ousmane Dembele. Winger asal Prancis itu memang belum memperpanjang kontrak sampai saat ini.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
6 jam lalu

5 Striker Calon Pengganti Robert Lewandowski di Barcelona, Ada Pemain Muslim Dortmund!

Soccer
2 hari lalu

Sindir Lamine Yamal Usai El Clasico, Sikap Jude Bellingham Tuai Kritik 

Soccer
2 hari lalu

Ngamuk Saat Diganti di El Clasico, Vinicius Jr Ancam Tinggalkan Real Madrid

Soccer
3 hari lalu

El Clasico Makin Seru! Ribuan Fans Padati Nobar Real Madrid Vs Barcelona Bareng Vision+ dan Indovision di Jakarta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal