Hasil Lyon Vs PSG: Tanpa Lionel Messi, Le Parisiens Tuai Hasil Imbang

Ilham Sigit
Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe (tengah) dikawal ketat pemain Olympique Lyon, Damien Da Silva dan Lucas Paqueta dalam laga Liga Prancis 2021/2022 di Stadion Groupama, Senin (10/1/2022). (Foto: REUTERS/Sarah Meyssonnier)

LYON, iNews.id - Paris Saint Germain (PSG) ditahan imbang 1-1 oleh Olympique Lyon dalam laga Liga Prancis 2021/2022. Laga tersebut berlangsung di Stadion Groupama, Lyon, Senin (10/1/2022).

Lyon berhasil unggul cepat melalui gol Lucas Paqueta pada menit ketujuh. PSG yang tampil tanpa megabintang Lionel Messi pun berusaha membalas, tapi tidak membuahkan hasil hingga jeda laga.

Le Parisiens -julukan PSG- akirnya menyamakan kedudukan pada babak kedua. Bukan Kylian Mbappe atau Mauro Icardi, PSG diselamatkan bek pengganti Thilo Kehrer pada menit 76'.

Babak Pertama

Laga berlangsung seimbang. Kedua tim sama-sama bermain terbuka dan saling jual beli serangan.

Lyon mengancam lebih dulu pada menit keenam melalui sepakan Houssem Aouar. Namun masih bisa digagalkan penjaga gawang, Keylor Navas.

Semenit berselang, Nuno Mendes melepaskan umpan kepada Mauro Icardi. Namun sepakannya masih melebar.

Lyon membuka keunggulan lebih dulu melalui sepakan Lucas Paqueta. Umpan lambung Bruno Guimaraes diselesaikan dengan apik, skor berubah 1-0.

Pada menit 20', Guimaraes dan Paqueta kembali melakukan kerja sama apik. Namun, sepakan Paqueta masih bisa digagalkan Keylor Navas.

PSG pun membalas dengan skema serangan balik. Namun, Leandro Paredes yang terburu-buru menyelesaikan ancaman gagal mengonversi kesempatan tersebut menjadi gol usai sepakan jarak jauhnya digagalkan penjaga gawang Anthony Lopes.

Pada menit 24', Ander Herrera berinsiatif melepaskan sepakan spekulatif. Namun lagi-lagi digagalkan Anthony Lopes.

Pada menit 42', Kyllian Mbappe hampir menyamakan kedudukan. Namun sepakannya membentur tiang gawang, tak ada gol tambahan hingga turun minum.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Champions: Liverpool Bungkam Real Madrid, PSG Dipermalukan Bayern Munchen

Soccer
2 hari lalu

Jadwal dan Link Live Streaming PSG vs Bayern Munchen di Liga Champions 2025-2026

Soccer
3 hari lalu

Calvin Verdonk Bikin Prancis Heboh! Dapat Sorotan Khusus saat Lille Tumbangkan Angers

Soccer
1 bulan lalu

Calvin Verdonk Dicoret dari Skuad Lille vs PSG di Liga Prancis, Ada Apa?

Soccer
1 bulan lalu

Klasemen Liga Champions 2025-2026: Bayern Munchen, PSG, Real Madrid, Inter, dan Arsenal Masih Perkasa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal