Hasil Piala Asia U-20 2025: Sadis! Iran Bantai Yaman 6-0

Andika Rachmansyah
Timnas Iran U-20 tampil membantai Yaman 6-0 pada matchday kedua Grup C Piala Asia U-20 2025. Laga itu dimainkan di Shenzhen Youth Football Training Base, Shenzhen, China, Minggu (16/2/2025) sore WIB. (Foto: Instagram @afcasiancup)

Babak Kedua

Usai turun minum, Iran langsung tancap gas menekan pertahanan Yaman. Mereka sukses cetak gol cepat di babak kedua lewat gol Reza Ghandipour pada menit ke-46.

Situasi ini jelas semakin membuat Yaman tertekan karena tertinggal lima gol dari Iran. Tim besutan Mohammed Hasan Ali itu masih cukup kesulitan untuk bisa menembus pertahanan Iran.

Iran menambah keunggulannya di menit ke-72 lewat gol Abolfazl Zoleikhaei. Unggul enam gol jelas membuat Negeri Persia itu semakin nyaman dalam melancarkan serangannya.

Namun pada akhirnya tidak ada tambahan gol yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang akhir babak kedua. Iran menang telak atas Yaman dengan skor 6-0.


Susunan Pemain Yaman U-20 Vs Iran U-20

Yaman U-20: Osmah Ali Mokref (GK); Mohammed Naji Al-Qashmi, Haithm Faisal Al-Salami, Saeed Abdullah, Ahmed Mustafa, Mohammed Khaled, Mohammed Esam, Abdullah Khaled Haidan, Abdulaziz Awadh, Adel Abbas.
Pelatih: Mohammed Hasan Ali Albaadani.

Iran U-20: Arsha Shakouri; Hsam Nafari, Erfan Darvish, Yaghoob Barajeh, Abolfazl Zoleikhael, Mahan Sadeghi, Mobiin Dehghan, Abolffazl Zamani, Mohammad Dindar, Esmaeil Gholizadeh, Reza Ghandi.
Pelatih: Hossein Abdi. 

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
8 bulan lalu

Australia Juara Piala Asia U-20 2025 usai Bungkam Arab Saudi via Adu Penalti

Soccer
8 bulan lalu

Jadwal Australia Vs Arab Saudi di Final Piala Asia U-20 2025 Malam Ini

Soccer
9 bulan lalu

Hajar Jepang, Australia Vs Arab Saudi di Final Piala Asia U-20 2025

Soccer
9 bulan lalu

Arab Saudi ke Final Piala Asia U-20 2025 usai Singkirkan Korsel via Adu Penalti

Soccer
9 bulan lalu

Korsel Usir Uzbekistan Lewat Adu Penalti, Tembus Semifinal Piala Asia U-20 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal