Hingga peluit panjang ditiupkan wasit bertanda berakhirnya pertandingan, tidak ada gol tambahan yang berhasi dicetak kedua tim. Timnas Belgia pun berhasil menutup pertandingan kontra Rusia dengan kemenangan 3-0.
Berkat kemenangan tersebut, Timnas Belgia pun berhak memuncaki klasemen sementara Grup B Piala Eropa 2020. Tim arahan Roberto Martinez tersebut mengoleksi tiga poin dari satu pertandingan yang mereka mainkan.
Susunan Pemain
Belgia (3-4-2-1): Thibaut Courtois; Toby Alderweireld, Dedryck Boyata, Jan Vertonghen (Thomas Vermaelen 76’); Timothy Castagne (Thomas Meunier 27’), Leander Dendoncker, Youri Tielemans, Thorgan Hazard; Dries Mertens (Eden Hazard 72’), Yannick Carrasco (Dennis Praet 77’); Romelu Lukaku.
Pelatih: Roberto Martinez
Rusia (4-2-3-1): Anton Shunin; Mario Fernandes, Andrey Semenov, Georgi Dzhikiya, Yuri Zhirkov (Vyacheslav Karavaev 43’); Dimitri Barinov, Magomed Ozdoev; Roman Zobnin (Maksim Mukhin 63), Daler Kuzyaev (Aleksey Miranchuk 64’), Aleksandr Golovin; Artem Dzyuba.
Pelatih: Stanislav Cherchesov