MANCHESTER, iNews.id – Liga Inggris Premier League dicap sebagai liga paling kompetitif di dunia. Liga tertinggi di Negeri Ratu Elizabeth II itu kerap menyuguhkan pertandingan terbaik dalam sejarah sepak bola.
Pertandingan berjalan menarik lantaran si kulit bundar diolah pemain-pemain top kelas dunia. Tapi tak hanya itu, racikan jitu dari para pelatih jenius juga menjadi salah satu faktor utama.
Sejak era Premier League dimulai pada 1992/1993, banyak bos-bos yang sukses mengantarkan timnya berjaya. Keberhasilan mereka masih dikenang sampai saat ini. Siapa saja mereka? Berikut ulasan selengkapnya dikutip Sportskeeda:
Banyak pengamat mengatakan Benitez tak pantas dimasukkan ke dalam daftar pelatih terbaik Premier League. Prestasi terbaiknya di liga hanya mengantarkan Liverpool runner-up 2008/2009.
Namun ungkapan itu tak sepenuhnya benar jika menilik prestasinya di kancah Eropa. Benitez menduduki kursi kepelatihan di Anfield pada 2004 dengan membawa dua pemain asal senegaranya Luis Garcia dan Xabi Alonso.
Sentuhannya yang paling diingat tentu saat mengantarkan The Reds juara Liga Champions 2005 setelah comeback fantastis melawan AC Milan di final. Juru taktik Spanyol itu juga berjasa membawa Liverpool juara Piala Super Eropa, Piala FA dan Community Shield.
Benitez juga menjadi kunci dari keberhasilan Chelsea meraih titel Liga Europa 2013. Selain kedua klub tersebut, entrenador berusia 59 tahun itu juga pernah menukangi klub Inggris lainnya yaitu Newcastle United.