JAKARTA, iNews.id - Laga antara Timnas Kamboja vs Brunei Darussalam di Piala AFF 2022 menjadi pertandingan menarik yang patut disaksikan hari ini. Kamboja dan Brunei akan bentrok di di Stadion Morodok Techo, Phnom Penh pada Kamis (29/12/2022) pukul 17.00 WIB.
Laga lanjutan Grup A tersebut adalah pertandingan ketiga bagi Kamboja. Namun, itu adalah laga terakhir bagi Brunei Darussalam di Piala AFF 2022 kali ini.
Brunei Darussalam menjadi penghuni dasar klasemen dengan poin 0 setelah hanya menjadi bulan-bulanan di tiga laga sebelumnya.
Setelah dihajar Thailand dengan skor 0-5, Brunei harus menyerah pada Filipina dengan skor tak kalah telak, 5-1.
Nahasnya, Brunei malah dihabisi Indonesia di kandang sendiri saat melakoni laga ketiga Grup A dengan skor mengenaskan 0-7.
Hasil tersebut membuat Tim Tebuan dipastikan terhenti di fase grup meski menyisakan satu pertandingan melawan Kamboja.
Di sisi lain, Kamboja sejauh ini baru melakoni dua laga yakni. Mereka sempat bermain impresif ketika berhasil mengalahkan Filipina di laga pertama dengan skor 3-2.
Namun, anak asuh Ryu Hirose dan Keisuke Honda harus menyerah dari Indonesia saat bertandang ke Stadion Gelora Bung Karno dengan skor 2-1.
Oleh karena itu, Kamboja harus berhasil meraih hasil maksimal dengan membenamkan Brunei agar memiliki peluang untuk lolos ke babak selanjutnya.
Setelah melawan Brunei, Kamboja akan menutup fase grup berhadapan dengan Thailand. Artinya, Kamboja juga akan gugur di fase grup jika gagal menang melawan Brunei Darussalam.
Kamboja dan Brunei Darussalam sudah bertemu sebanyak delapan kali sepanjang sejarah. Tim Angkor Warriors dapat dibilang lebih unggul lantaran berhasil menang sebanyak lima kali, imbang dua kali, dan kalah sekali.
Melihat permainan impresif yang ditunjukkan oleh Kamboja saat melawan Filipina dan Indonesia, tampaknya mereka juga akan menang dengan mudah dari Brunei Darussalam.
Brunei Darussalam 0-3 Kamboja (18/10/2016): Piala AFF 2016
Kamboja 6-1 Brunei Darussalam 6-1 (3/11/2015): Persahabatan
Kamboja 1-0 Brunei Darussalam (20/10/2014): Piala AFF 2014
Kamboja 2-3 Brunei Darussalam (9/10/2012): Piala AFF 2012
Kamboja 2-1 Brunei Darussalam (25/10/2008): Piala AFF 2008