Media Australia Ketakutan Hadapi Timnas Indonesia karena Hal Ini

Andika Rachmansyah
Media Australia News ketakutan menghadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga. (Foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Media Australia News ketakutan menghadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga. Mereka gemetar karena bek andalan Harry Souttar absen karena cedera.

Souttar cedera tendon achilles saat membela Sheffield United kontra Burnley dalam lanjutan Liga 2 Inggris 2024-2025. Akibatnya bek tangguh Australia itu diperkirakan harus menepi sangat lama, yakni 12 bulan.

Itu artinya, Souttar tidak akan memperkuat Australia di empat laga sisa Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Paling dekat, Socceroos bakal menjamu Timnas Indonesia pada 20 Maret 2025.

Media Australia, News, ketar-ketir absennya bek berpostur jangkung itu akan menjadi malapetaka ketika menghadapi Skuad Garuda. Sebab, Socceroos terancam gagal lolos otomatis jika kalah dari Timnas Indonesia, mengingat persaingan ketat yang ada di Grup C saat ini.

“Ini menjadi pukulan besar bagi Socceroos yang dilatih Tony Popovic menjelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Indonesia di Sydney pada Maret mendatang,” tulis News dalam artikelnya, dikutip Rabu (1/1/2025).

“Setelah hasil mengecewakan berupa satu kali imbang dan satu kekalahan melawan Bahrain dalam babak kualifikasi ini, Australia kini berada dalam posisi yang sulit. Mereka tidak hanya terancam gagal lolos otomatis, tetapi juga berisiko tidak lolos ke Piala Dunia sama sekali jika kalah dari Indonesia,” sambungnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
13 jam lalu

Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok, 4 Tingkat di Bawah Malaysia

Soccer
18 jam lalu

Postingan Patrick Kluivert Usai Dipecat PSSI Tembus 156 Ribu Like, Kolom Komentar Ditutup

Soccer
1 hari lalu

Netizen Ramai-Ramai Desak Erick Thohir Kembalikan Shin Tae-yong

Nasional
1 hari lalu

Anggota DPR Dukung STY Comeback, Setuju Kembali Latih Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal