Pakar Gestur Baca Gerak-gerik Ronaldo di Acara Trump: Senyum Palsu dan Sikap Merendah

Reynaldi Hermawan
Kehadiran Cristiano Ronaldo di jamuan makan malam resmi Presiden Donald Trump mencuri perhatian (Foto: IG/cristiano)

Senyum yang Tidak “Senyum”: Pakar Ungkap Swafoto yang Pertontonkan Gestur Asli Ronaldo

Analisis tak berhenti di acara makan malam. Honigman juga meneliti swafoto yang diunggah oleh pengusaha Afrika Selatan, David Sacks, yang menampilkan Ronaldo bersama sejumlah tokoh global.

Dalam foto itu tampak Elon Musk, Greg Brockman, Gianni Infantino, Howard Lutnick, hingga Georgina Rodríguez berdiri berdampingan dengan Ronaldo.

“Dalam foto swafoto tersebut, senyum Ronaldo tampak seperti upaya untuk menunjukkan bahwa ia jauh lebih bahagia daripada yang sebenarnya," kata Honigman.

Ia menjelaskan bahwa senyum Ronaldo hanya memperlihatkan gigi—tanpa tanda-tanda senyuman asli seperti pipi yang terangkat, mata yang menyipit, atau sudut bibir yang naik.

“Dia memperlihatkan giginya seolah-olah ingin terlihat bahagia dan bahkan mungkin bersyukur berada di posisinya, tetapi sebagian besar isyarat bahasa tubuh dan ekspresi wajah yang terkait dengan senyuman tidak ada," tuturnya.

“Sudut mulutnya tidak terangkat seperti sedang bahagia. Pipinya tidak membulat dan matanya tidak terpejam rapat seperti sedang tersenyum lebar," ucapnya.

Honigman kemudian membandingkan dengan ekspresi Elon Musk.

“Bandingkan dia dalam gambar dengan Elon Musk, yang jelas-jelas sangat gembira. Pipi Musk membulat dan terangkat. Matanya terpejam rapat dan bibirnya terangkat. Dia sangat gembira," kata dia.

“Sebaliknya, ekspresi Ronaldo tenang. Dia bersikap sopan tetapi tidak terlalu gembira.”

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
2 bulan lalu

Skandal Serie A Dibongkar Lagi! Iuliano Pastikan Penalti Ronaldo 1998 Ditolak VAR

Internasional
15 jam lalu

Senat AS Sahkan Resolusi Larang Trump Serang Venezuela Lagi

Internasional
1 hari lalu

Trump Ungkit Hadiah Nobel Perdamaian Lagi, Sebut Norwegia Bodoh

Internasional
1 hari lalu

Demonstrasi Rusuh di Iran, 38 Orang Tewas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal