Shin Tae-yong Sebut Timnas Indonesia U-23 Gugup Lawan Uzbekistan

Andhika Khoirul Huda
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong. (Foto: PSSI)

DOHA, iNews.id – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae Yong (STY), menyebut armadanya sudah gugup sebelum pertandingan kontra Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024. Kondisi itu sangat mempengaruhi permainan anak buahnya sehingga mereka tak mampu bermain dengan baik.

Indonesia tumbang 0-2 dari Uzbekistan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) malam WIB. Gol Khusayin Norchaev pada menit ke-68 dan gol bunuh diri Pratama Arhan (86) menjadi penentu hasil laga.

Tujuh menit sebelum gol pembuka tercipta, Indonesia sebenarnya mampu mencetak gol lebih dulu lewat Muhammad Ferarri. Sayangnya, gol tersebut dianulir wasit lewat keputusan Video Assistant Referee (VAR) karena Ramadhan Sananta berada dalam posisi offside saat mencoba menyambut umpan silang Pratama Arhan tepat sebelum gol terjadi.

Meski begitu, secara keseluruhan Skuad Garuda Muda memang tampil buruk. Mereka hanya mampu melepaskan empat tendangan sepanjang laga dan tak satupun tepat sasaran.

Sementara Uzbekistan membombardir pertahanan Indonesia dengan 28 sepakan di mana empat di antaranya membentur tiang gawang. 

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Legenda Timnas Indonesia Berharap John Herdman Lewati Prestasi Shin Tae-yong

Soccer
6 hari lalu

Kabar Baik! John Herdman Siapkan Jembatan Emas untuk Talenta Muda Timnas Indonesia

Soccer
6 hari lalu

John Herdman Pasang Target Gila, Ingin Patahkan Rekor Shin Tae-yong di Piala Asia 

Soccer
14 hari lalu

Bukan Proyek Instan, PSSI Serahkan Kendali Besar Timnas Indonesia ke John Herdman

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal