Uji Coba Perdana Shin Tae-yong, Timnas Dikalahkan Persita 1-4

Abdul Haris
Gelandang Timnas Indonesia Sani Rizky (kiri) beraksi saat beruji coba kontra Persita Tangerang di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Jumat (21/2/2020) malam. (Foto: PSSI)

JAKARTA, iNews.id Timnas Indonesia takluk 1-4 dari Persita Tangerang pada uji coba di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Jumat (21/2/2020) malam. Ini jadi uji coba perdana tim Garuda di era Shin Tae-yong.

Uji coba ini merupakan ujung dari pemusatan latihan pertama nakhoda asal Korea Selatan itu yang dimulai sejak 14 Februari lalu. Dalam training camp (TC) ini, Shin fokus pada pembenahan fisik dan mental.

“Kami akui hasil belum berpihak, namun sebenarnya ini proses. Untuk laga ini, strategi tidak teraplikasikan. Saya melihat dari segi fisik dan mental serta pemain dalam keadaan lelah,” kata Shin Tae-yong.

Mantan arsitek Timnas Korsel pada Piala Dunia 2018 itu menilai, uji coba kontra Persita jadi pembelajaran yang baik bagi timnya. Berikutnya, pada TC bulan depan, dia akan masuk pada materi latihan taktik dan strategi.

TC ini sebagai persiapan Tim Garuda menghadapi tuan rumah Thailand pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, 26 Maret mendatang. Setelah itu, pasukan Shin akan menjamu Uni Emirat Arab di Gianyar, Bali, 31 Maret 2020.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
2 jam lalu

Gabung Agensi Top Dunia! Mees Hilgers Dapat Klub Baru di 2026

Soccer
14 jam lalu

Siap-Siap! John Herdman Diumumkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pekan Depan

Soccer
21 jam lalu

Kejutan! Mantan Pemain Timnas Indonesia Pensiun di Usia 27 Tahun

Soccer
23 jam lalu

Media Belanda Sebut Karier Ivar Jenner di FC Utrecht Sudah Tamat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal