Smartphone Layar Lipat Xiaomi Gunakan Desain Engsel Mirip Galaxy Z Fold 2

Intan Rakhmayanti Dewi
Smartphone Layar Lipat Xiaomi Gunakan Desain Engsel Mirip Galaxy Z Fold 2 (Foto: Ist)

BEIJING, iNews.id - Smartphone layar lipat Xiaomi santer terdengar awal tahun ini. Kabar kehadiran smartphone ini semakin kuat usai perusahaan asal China mendapatkan sertifikasi dari TENAA China. 

Mengutip dari Gizmochina, Jumat (12/3/2021), tipster terpercaya Digital Chat Station mengisyaratkan melalui Weibo smartphone layar lipat milik Xiaomi ini akan mengadopsi desain mirip dengan Samsung Galaxy Z Fold 2.

Ini termasuk desain engsel yang akan dipakai Xiaomi untuk smartphone layar lipat pertamanya itu. Sebagian besar ponsel yang dapat dilipat saat ini di pasaran menggunakan satu desain engsel atau yang lain untuk mendapatkan efek lipat. Strukturnya juga mendukung gerakan lipat berulang dari layar fleksibel.

Namun, engsel juga merupakan kelemahan utama pada ponsel yang dapat dilipat. Selain desain engsel, aspek penting lainnya adalah gaya lipat. Dalam hal ini, ada desain yang bisa dilipat ke dalam dan keluar.

Rumor sebelumnya telah mengisyaratkan smartphone lipat pertama Xiaomi akan mengadopsi desain lipat yang dapat melindungi panel layar fleksibel dari kerusakan dengan lebih baik.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Bisnis
3 tahun lalu

Demi Atasi Krisis Ekonomi, Presiden Korsel Beri Pengampunan kepada Wakil Pimpinan Samsung

Gadget
3 tahun lalu

3 Cara screenshot Samsung A12, Mudah Banget Lho!

Gadget
4 tahun lalu

Samsung Genjot Produksi Ponsel Lipat, Permintaan Tahun Ini Diprediksi Lebih Besar

Elektronik
4 tahun lalu

Samsung Akan Naikkan Harga Komponen, Siap-Siap Elektronik Melambung

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal