Xiaomi Uji Fitur Indikator Kesehatan Baterai MIUI di Sejumlah Model

Dini Listiyani
Xiaomi Uji Fitur Indikator Kesehatan Baterai MIUI di Sejumlah Model (Foto: Ist)

BEIJING, iNews.id - Sebagian besar smartphone menggunakan baterai lithium-ion. Seiring berjalannya waktu, baterai juga akan semakin buruk yang menyebabkan penurunan kinerja. 

Xiaomi menyadari keinginan para penggemar untuk mendapatkan fitur yang membantu memantau kesehatan baterai smartphone mereka. Oleh karena itu, perusahaan ponsel asal China ini memasukkan MIUI Battery Health Indicator. 

Xiaomi telah mulai meluncurkan MIUI Battery Health Indicator ke beberapa smartphone-nya. Fitur ini pertama kali diluncurkan pada Redmi Note 10. Saat ini, perusahaan sedang menguji fitur baru pada lebih banyak model, sebagaimana dikutip dari Gizmo China, Sabtu (19/6/2021).

Adapun model-model yang tengah menguji fitur baru ini mencakup Mi 11 Ultra, Mi 11 Pro, Mi 11, Mi 11 Lite, Mi 10 Extreme Commemorative Edition, Mi 10 Pro, Mi 10, Redmi K40 Pro+, Redmi K40 Pro, Redmi K40, dan Redmi K40 Game Enhanced Edition.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Gadget
37 menit lalu

Redmi Pad 2 Pro Bakal Meluncur Pekan Depan, Intip Bocoran Spesifikasinya 

Mobil
5 hari lalu

Tak Mau Kalah dari Huawei dan Xiaomi, Sharp Siap Luncurkan Mobil Listrik di Japan Mobility Show 2025

Mobil
15 hari lalu

Mobil Listrik Xiaomi SU7 Terbakar Picu Perdebatan Publik terkait Keamanan, Huawei Angkat Bicara

Mobil
18 hari lalu

Mobil Listrik Terbakar, Pintu Elektronik Terkunci Makan Korban Jiwa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal