Meta Gangguan! Pengguna Instagram Sempat Mengeluh Tak Bisa Kirim Pesan 

Dini Listiyani
Meta gangguan (Foto: Dima/Unsplash)


Secara keseluruhan, puluhan ribu laporan gangguan datang dari pengguna di seluruh benua Amerika Serikat. Tapi ribuan juga melaporkan pemadaman WhatsApp secara internasional, di negara-negara seperti Meksiko, Kolombia, Jerman, dan Inggris. 

Sebagian besar pengguna mengatakan mereka tidak dapat mengirim pesan, tapi yang lain melaporkan tidak dapat menerimanya.  Beberapa pengguna bahkan menyatakan mereka tidak dapat mengakses aplikasi sama sekali. 

Perusahaan induk Facebook, Meta, belum mengungkapkan penyebab masalah tersebut, tapi masalah di WhatsApp sudah diperbaiki. 

"Dan kami kembali. Kirimkan voice note yang Anda inginkan," kata WhatsApp di akun Twitter resminya.  

Begitu dengan Instagram. Mereka mengatakan sekarang layanan sudah kembali normal.  

Pemadaman Meta terbaru terjadi empat bulan setelah Facebook Messenger mengalami pemadaman serupa pada Februari lalu.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internet
7 hari lalu

WhatsApp Hadirkan 6 Fitur Baru untuk iOS dan Android, Ada Live Photo

Seleb
8 hari lalu

Sabrina Chairunnisa Hapus Instagram usai Viral Buang Nama Deddy Corbuzier! 

Seleb
9 hari lalu

Viral Uya Kuya Posting soal Balas Dendam di Instagram, Pernyataannya Mengejutkan!

Seleb
12 hari lalu

Instagram Nafa Urbach Aktif Lagi, Bio Jadi Sorotan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal