JAKARTA, iNews.id – Mempelajari cara menghitung indeks massa tubuh bisa menjadi acuan untuk mengetahui berat badan seseorang tergolong ideal atau tidak. Bagaimana caranya?
Berat badan yang ideal bisa menjadi indikasi tubuh yang sehat. Hal ini juga bisa menjadi penanda kamu telah menerapkan gaya hidup sehat, seperti olahraga rutin, tidur cukup, dan makan makanan yang seimbang.
Saat ini banyak aplikasi yang dapat mempermudah perhitungan indeks massa tubuh, diantaranya adalah BMI Calculator dan Body Mass Index. Namun jika kamu ingin menggunakan cara manual, kamu bisa menghitungnya sendiri.
Berikut ini adalah cara menghitung indeks massa tubuh untuk tentukan berat badanmu telah tergolong ideal atau tidak.
- Ukur tinggi badanmu (m2).
- Ukur berat badanmu (kg).
- Lalu hitung menggunakan rumus berikut.
Indeks massa tubuh = Berat badan : Tinggi badan.