Angkat Wibawa Negara Melalui Bangunan Megah PLBN dan Tempat Wisata Tertata

MNC Media
Kemewahan bangunan PLBN Wini yang memikat wisatawan (Foto: Haryudi/ Koran SINDO)

TIMOR TENGAH UTARA, iNews.id - Perbatasan wilayah Indonesia kini memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Apalagi sejak dibangunnya Pos Lintas Batas Negara (PLBN). Tidak sedikit wisatawan berkunjung melewati perbatasan.

Salah satu PLBN yang memiliki daya pikat tersendiri adalah PLBN Wini, Kabupaten Timur Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT). PLBN ini terlihat megah dan ramai dikunjungi wisatawan.

Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Suhajar Diantoro usai upacara Hari Kebangkitan Nasional di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Wini, Kabupaten Timur Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur (NTT) menyatakan, batas negara itu patoknya berdasarkan kesepakatan kedua negara.

"Setelah disepakati mana patoknya. Segera disiapkan, setelah itu negara mengelola terkait manajemen lintas orang dan barang di batas negara tadi. Maka setelah ini berjalan dengan baik, tugas berikutnya adalah sesuai dengan pendekatan yang digagas oleh bapak presiden, bukan hanya persoalan security atau pengamanan belaka. Tapi adalah bagaimana mensejahterakan rakyat di perbatasan," kata Suhajar Diantoro.

Maka dari itu, lanjut dia, gerbang lalu lintas orang dan barang ini adalah sebuah potensi, dari orang perbatasan negara tetangga datang dengan cara yang benar, setelah itu apa yang dapat digali potensinya.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
3 hari lalu

Di Balik Sunyi Puhsarang, Destinasi Religi Menyimpan Jejak Sejarah

Destinasi
1 bulan lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
3 bulan lalu

Nusantara International Convention Exhibition Dibuka Jadi Destinasi MICE Terbaru

Buletin
11 bulan lalu

Viral! Sensasi Kuliner ala Jepang di Kaki Gunung Ciremai

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal