JAKARTA, iNews.id - Songwriters Festival 2024 menjadi momen untuk mengedukasi pentingnya hak kekayaan intelektual (HKI) bagi musisi. Ya, pertunjukan festival musik ini diinisiasi oleh Komposer Seluruh Indonesia (AKSI) bekerja sama dengan Optima Global Mediatama.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, pelaksanaan Songwriters Festival 2024, menjadi momentum yang tepat untuk mengedukasi pentingnya hak kekayaan intelektual (HKI) bagi musisi, khususnya para komposer.
Dalam "The Weekly Brief with Sandi Uno" di Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Senin (15/1/2024), Menparekraf Sandiaga mengatakan rangkaian festival yang dilaksanakan pada 15 Januari - 13 Februari 2024 ini merupakan merupakan momen untuk mengedukasi komposer mengenai pentingnya hak kekayaan intelektual atas karyanya.
Menurut Menarekraf, dengan teredukasinya para komposer mengenai hal ini maka dapat meningkatkan pengetahuan komposer mengenai pemanfaatan hak kekayaan intelektual untuk meningkatkan kesejahteraan hidupnya sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) nomor 24 tahun 2022 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2019 (PP 24 2022), khususnya terkait Fasilitasi Pengembangan Sistem Pemasaran Produk Ekonomi Kreatif Berbasis Kekayaan Intelektual.
"Kami sangat berterima kasih dan mengapresiasi Songwriters Festival ini dan kita harapkan ini menjadi movement hak-hak dan kesejahteraan bagi para pelaku seni dan ekonomi kreatif kita," kata Sandiaga.