Sukses Promosi Pariwisata lewat Film Bali: Beats of Paradise Karya Livi Zheng

Vien Dimyati
Promosi pariwisata lewat film (Foto : Kemenpar)

JAKARTA, iNews.id - Promosi pariwisata Indonesia terus dilakukan dengan melakukan berbagai strategi. Salah satunya melalui film.

Kementerian Pariwisata mendukung promosi pariwisata melalui film garapan sutradara muda kelas dunia asal Indonesia, Livi Zheng.

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran II Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Nia Niscaya mewakili Menteri Pariwisata mengatakan, film garapan Livi Zheng bertajuk Bali: Beats Of Paradise merupakan salah satu bentuk promosi yang bisa diterima oleh seluruh golongan masyarakat.

Film itu mengangkat kisah tentang kehidupan seorang seniman gamelan yang diperankan oleh Nyoman Wenten dengan berlatar belakang keindahan alam Pulau Dewata.

"Film merupakan media komunikasi yang halus. Dari perspektif pariwisata, film merupakan alat komunikasi untuk mempromosikan keindahan destinasi wisata kepada dunia. Seperti kita tahu, keindahan alam dan keberagaman budaya merupakan salah satu daya tarik pariwisata Indonesia," kata Nia.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Bisnis
10 hari lalu

Menteri PU Akui Proyek Tol Gilimanuk-Mengwi Tak Menarik bagi Investor, Ini Alasannya

Destinasi
13 hari lalu

Viral Pantai Kelingking Nusa Penida Dipasang Besi Lift Kaca, Netizen Murka!

Nasional
18 hari lalu

Waduh! Oknum Polisi di NTT Diduga Jual Senjata Api Organik ke Warga Sipil di Bali

Megapolitan
18 hari lalu

3 Jalur Alternatif Jakarta Bali yang Bisa Mempercepat Perjalanan dan Menghemat Biaya

Destinasi
21 hari lalu

Bali Jadi Provinsi dengan Non-Perokok Tertinggi di Indonesia, Ini Datanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal