2. Tekwan
Selain pempek, Palembang juga terkenal akan tekwan sebagai makanan khasnya. Tekwan yang juga sering disebut sebagai baksonya Palembang, dibuat menggunakan bumbu yang hampir sama dengan pempek.
Bahan-bahan:
- 500 gr ikan tenggiri giling
- 350 gr sagu tani
- 200 ml air es
- 2 btr putih telur
- 4 siung bawang putih
- 1,5 sdm garam halus
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt penyedap/kaldu jamur
Cara membuat:
1. Blender ikan tenggiri sampai benar-benar halus. Campurkan ikan tenggiri dengan 200ml air es sampai pure.
2. Campurkan dengan bawang putih yang telah dihaluskan. Lanjutkan dengan putih telur. Lalu berikutnya dengan gula, garam, dan penyedap. Aduk rata dengan spatula.
3. Masukkan tepung sagu tani secara bertahap. Sambil diaduk asal tercampur rata saja. Didihkan air di panci, masukkan 1sdt minyak dan 1 sdt garam.
4. Lumuri tangan dengan minyak. Masukkan adonan tekwan dengan cara dicubit. Sambil diaduk di panci, angkat tekwan yang telah mengapung. Selamat mencoba.