Cara Membuat Bumbu Kuah Bakso Enak dan Gurih, Ini Resep Spesialnya

Siska Permata Sari
Bumbu kuah bakso yang enak dan lezat (Foto: Instagram@vthree2107)

Berikut beberapa rasep kuah bakso yang mudah dibuat di rumah:

Bumbu kuah bakso simpel

Bahan-bahan:

* 5 gelas air 
* Secukupnya minyak untuk menumis 
* 5 batang bawang daun

Bumbu:

* 3 siung bawang putih 
* 1 bawang merah 
* 1/2 sdt lada 
* 1 sdm garam (secukupnya) 
* 1 sdm gula pasir 
* Secukupnya penyedap

Cara membuat:

1. Pertama, rebus air di dalam panci.
2. Setelah itu, haluskan bahan-bahan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, lada.
3. Tambahkan garam. Haluskan.
4. Tumis bumbu dengan api sedang hingga kecil. 
5. Jika bumbu sudah garing, kecilkan api dan tambahkan sedikit air.
6. Campurkan tumisan bumbu dengan air yang direbus. Tambahkan gula dan penyedap.
7. Tambahkan potongan daun bawang dan tunggu hingga mendidih. Koreksi rasa. Sajikan bersama bakso.

Bumbu kuah bakso sapi

Bahan-bahan:

* 2 liter air 
* 5 siung bawang putih, ulek kasar dan cincang 
* 3 siung bawang merah,ulek kasar dan cincang 
* 1/2 sdm kecap ikan 
* Secukupnya garam
* kaldu bubuk
* lada putih bubuk 
* Secukupnya tulang sapi
* Secukupnya lemak sapi

Bahan pelengkap:

* Bawang goreng
* Daun bawang
* Jeruk nipis atau cuka
* Sambal jadi
* Saus cabai
* Lada bubuk 

Cara pembuatan:

1. Pertama, rebus tulang dan lemak sapi sampai mendidih.
2. Kemudian panaskan secukupnya minyak di wajan dan goreng bawang putih yang sudah diiris-iris hingga harum. 
3. Tambahkan bawang merah, goreng atau tumis sampai kekuningan. 
4. Angkat dan campurkan ke dalam air rebusan tulang.
5. Lalu masukkan bumbu-bumbu lainnya. Koreksi rasa. Jika sudah pas, tambahkan irisan daun bawang, tambahkan bakso dan sayur. 
6. Rebus sebentar. Tata kuah bakso bersama bakso di atas mangkok saji. Tambahkan bahan pelengkap lainnya.

Selamat mencoba!

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
9 hari lalu

Harga Pangan Hari Ini, Bawang hingga Daging Sapi Melonjak di Momen Nataru

Megapolitan
20 hari lalu

Kronologi Viral Pasutri Curi Uang Pedagang Bakso di Jakbar, Diam-diam Ambil Duit di Laci

Megapolitan
21 hari lalu

Suami Pura-pura Beli Bakso, Istri Gasak Uang Pedagang dari Laci Gerobak di Jakbar

Megapolitan
23 hari lalu

Situasi Terkini Area Kuliner di Kalibata usai Dibakar Buntut 2 Matel Tewas Dikeroyok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal