1. Ganggu pencernaan
Makanan yang dikonsumsi secara berlebihan rupanya dapat memperlambat pencernaan dan terjadi penumpukan lemak di dalam perut. Sebaiknya Anda mengonsumsi makanan yang mengandung lebih banyak nutrisi supaya menghasilkan energi yang baik bagi tubuh dan terhindar dari obesitas.
2. Dapat menyebabkan diabetes
Makan berlebihan dapat menyebabkan berat badan menjadi naik dan meningkatkan risiko diabetes tipe 2, kata American Diabetes Association. Makan berlebihan dapat mempersulit pengendalian kadar gula darah, sehingga meningkatkan risiko diabetes.
3. Mengganggu waktu tidur
Makan berlebihan dapat menyebabkan badan menjadi lesu dan dapat mengganggu pola tidur kalian, loh. Makan terlalu banyak juga bisa menyebabkan perut kembung dan tidak nyaman sehingga membuat Anda sulit tidur.