Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Boeing Dihukum Bayar Rp599 Miliar ke Keluarga Korban Kecelakaan 737 MAX
Advertisement . Scroll to see content

Boeing Kembali Disorot, Kali Ini Soal Keamanan Pesawat 787 Dreamliner

Minggu, 21 April 2019 - 12:02:00 WIB
Boeing Kembali Disorot, Kali Ini Soal Keamanan Pesawat 787 Dreamliner
Pesawat Boeing 787 Dreamliner milik Nippon Airways. (Foto: AFP)
Advertisement . Scroll to see content

Seorang teknisi di pabrik North Charleston, Joseph Clayton mengaku kerap menemukan puing-puing berbahaya dekat kabel di bawah kokpit pesawat.

"Saya bilang kepada istri saya kalau saya tidak akan pernah mau untuk terbang di pesawat itu. Ada masalah keamanan," kata Joseph, dikutip Minggu (21/4/2019) 

Pelanggan seperti Qatar Airways, menurut New York Times, kesal dengan produksi Dreamliner di sejumlah pabrik Boeing tertentu. Maskapai tersebut membeli pesawat Dreamliner dari pabrik Boeing yang berbeda-beda sejak 2014.

Boing menepis ada masalah dalam produksi Dreamliner. Boeing South Carolina mengklaim produksi di pabriknya memiliki kualitas yang terbaik sepanjang sejarah.

Di saat yang bersamaan, Boeing saat ini tengah menghadapi sejumlah investigasi, termasuk soal dugaan tindakan kriminal dari pemerintah federal hingga proses sertifikasi Boeing 737 Max. Hal ini tidak terlepas dari jatuhnya dua pesawat 737 MAX di Indonesia dan Ethiopia dalam beberapa bulan terakhir.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut