Harga Singkong di Lampung Terjun Bebas jadi Rp1.000 per Kg gegara Impor, Petani Menjerit
"Jadi kayanya kalau bapak ga dateng, ga liatin petani yang kesusahan ini kayanya ga didengerin pak. Dimohon kedatangannya pak, ditunggu sama warga Lampung," katanya.
Merespons hal tersebut, Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman menegaskan pihaknya akan menindak tegas importir singkong yang lebih memilih produk singkong dari luar daripada petani.
“Ini kami dengar di Lampung terkait harga singkong, kami akan undang, kami akan undang industri, undang petaninya. Kami minta kepada importir, tegas, jangan zalimi petani,” ujar Amran dalam keterangannya dikutip, Sabtu (25/1/2025).
Amran menegaskan, importir tidak boleh berpikir sebagai penjajah. Industri yang lebih memilih produk dari negara lain daripada dalam negeri diragukan patriotismenya.
“Mengimpor produk pangan dari negara lain lebih dari produk dalam negeri, diragukan patriotismenya. Tandanya itu mereka lebih sayang petani luar,” kata dia.
Editor: Aditya Pratama