Hotman Paris Tantang Menaker Debat Terbuka Soal Aturan Baru JHT
JAKARTA, iNews.id - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea menantang Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, melakukan debat terbuka terkait aturan baru Jaminan Hari Tua (JHT).
Hotman mengkritik tajam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 2 Tahun 2022, tentang Tata Cara dan Persyaratan Pembayaran Manfaat JHT.
Salah satu aturan yang memicu polemik terkait batas usia pencairan dana JHT, yaitu di usia 56 tahun. Untuk itu, Hotman menantang Menteri Ketenagakerjaan untuk melakukan debat terbuka terkait aturan ini.
Hal ini disampaikan Hotman dalam salah satu postingan di akun Instagramnya @hotmanparisofficial. Menurut Hotman, dirinya mendukung kepemimpinan Presiden Jokowi, namun tidak bisa menerima kebijakan Menaker ini.
"Kalau benar Menaker yang bertanggung jawab atas isi aturan tersebut, saya menantang debat terbuka dimanapun Ibu Menaker untuk membahas Permenaker 2 Tahun 2022 ini," ujar Hotman, ditulis MNC Portal Indonesia, Minggu (20/2/2022).