Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : BMKG Ingatkan Ancaman Krisis Pangan di 2050, Dampak Perubahan Iklim
Advertisement . Scroll to see content

Indonesia Optimistis Forum ISF Beri Nilai Tambah Pengembangan EBT dan Hadapi Perubahan Iklim

Kamis, 07 September 2023 - 18:19:00 WIB
Indonesia Optimistis Forum ISF Beri Nilai Tambah Pengembangan EBT dan Hadapi Perubahan Iklim
Indonesian Sustainability Forum (ISF) 2023 mengangkat isu-isu terkini mengenai perubahan iklim dan energi baru terbarukan. (Foto: dok iNews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Indonesia optimistis Indonesian Sustainability Forum (ISF) 2023 dapat memberikan nilai tambah bagi Indonesia dalam pengembangan Energi Baru Terbarukan (EBT) dan menghadapi perubahan iklim

Hal itu, disampaikan Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur dan Transportasi Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Kemenko Marves), Rachmat Kaimuddin, dalam konferensi pers ISF 2023, di di Park Hyatt, Jakarta Pusat, Kamis (7/9/2023). 

Menurut dia, topik utama yang dipilih dalam gelaran ISF merupakan topik yang relevan dengan isu saat ini, antara lain tentang perubahan iklim dan pengembangan EBT. 

"Apa yang kami pilih dalam forum ini adalah topik-topik yang kami yakini dapat memberikan banyak nilai tambah bagi Indonesia," ujar Rachmat saat konferensi pers, Indonesia Sustainability Forum 2023 

Menurut dia, perubahan iklim dan EBT dari sudut pandang negara berkembang, cenderung fokus pada isu mengurangi gas rumah kaca, melestarikan keanekaragaman hayati, hingga ekonomi hijau

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut