Luhut Mau Buat Jalur Khusus Ekspor Durian ke China, Begini Caranya
“Jadi kalau 1 daerah ekspor bisa 100-200 juta dolar AS dengan penduduk jumlah kecil itu sama saja Rp3-4 triliun dan itu akan membuat kesejahteraan,” ucap Luhut.
Sebelumnya, Luhut sempat berbicara rencana ekspor durian ke China dengan Menteri Luar Negeri China Wang Yi. Adapun potensi pemasukan di Kabupaten berkat ekspor durian bisa mencapai Rp1,5 triliun.
“Bisa dibayangkan bila satu kabupaten di Indonesia, katakanlah hanya berpenduduk 80.000 hingga 100.000 jiwa, bisa mengekspor 100 juta dolar AS durian ke Tiongkok per tahun. Kabupaten tersebut bisa mendapat pemasukan sebesar Rp1,5 triliun. Tentu akan memberikan manfaat perekonomian yang signifikan di suatu daerah," ucap dia beberapa waktu lalu.
Editor: Puti Aini Yasmin