Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mau Bangun Smart Home Lebih Praktis? Ini Cara Belanja Cerdas Berkat Benefit ShopeeVIP
Advertisement . Scroll to see content

Pelaku UKM Keluhkan Proses Sertifikasi SNI, Jokowi: Permudah, Jangan Ruwet!

Jumat, 25 Maret 2022 - 15:04:00 WIB
Pelaku UKM Keluhkan Proses Sertifikasi SNI, Jokowi: Permudah, Jangan Ruwet!
Presiden Jokowi meminta kepada pihak yang bertanggung jawab mengatur sertifikasi SNI untuk menyederhanakan proses sertifikasi. (Foto: tangkapan layar)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta kepada pihak yang bertanggung jawab mengatur sertifikasi Standar Nasional Indonesia (SNI) untuk menyederhanakan proses sertifikasi. Hal ini diperlukan agar pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) dapat dengan mudah memasukkan barang produksi ke e-katalog

Jokowi menyebut, sebelumnya dia mendapat keluhan dari pelaku UKM perihal pengurusan proses sertifikasi SNI yang sulit.

"Urusan yang sering dikeluhkan ke saya, Pak, sulit ini SNI-nya, sertifikatnya sulit. Itu barang kita sendiri kok ngurusnya sulit. Permudahkan! Buat yang sederhana. Jangan ruwet, mahal lagi, bayar sana bayar sini. Kapan UKM kita punya SNI kalo dipersulit," ujar Jokowi di hadapan Kepala Daerah, Bupati, Menteri dan pemangku kepentingan lainnya di acara Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia 2022, Jumat (25/3/2022).

Jokowi juga meminta kepada jajarannya untuk mendorong agar UKM-UKM di daerah bisa segera masuk ke e-katalog. Hal ini agar pemerintah tak lagi punya alasan untuk tidak Bangga Buatan Indonesia (BBI).

E-katalog adalah aplikasi belanja online yang dikembangkan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Pemerintah (LKPP). Aplikasi ini menyediakan berbagai macam produk dari pelbagai komoditas yang dibutuhkan oleh pemerintah.

"Segera dorong UKM-UKM di daerah untuk segera masuk ke e-katalog. Masukkan sebanyak-banyaknya. Akhir tahun harus tembus 1 juta UKM," kata dia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut