Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mentan Cabut Izin Usaha 190 Pengecer dan Distributor Pupuk karena Tak Patuhi HET 
Advertisement . Scroll to see content

Penerbitan NIB Lewat OSS Mudah dan Cepat, Hipmi: Pakai Handphone Cuma 30 Menit

Kamis, 07 Juli 2022 - 16:24:00 WIB
Penerbitan NIB Lewat OSS Mudah dan Cepat, Hipmi: Pakai Handphone Cuma 30 Menit
Penerbitan NIB lewat OSS mudah dan cepat, Hipmi: pakai handphone cuma 30 menit
Advertisement . Scroll to see content

SOLO, iNews.id - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) mengapreasiasi sistem Online Single Submission (OSS) berbasis risiko sebagai platform pendaftaran unit usaha. Pasalnya, prosesnya lebih transparan, mudah, dan cepat.

Sekjen BPP Hipmi Bagas Adhadirgha mengatakan, wirausaha khususnya anggota Hipmi di seluruh Indonesia telah melengkapi legalitas usaha melalui OSS, termasuk melengkapi legalitas Nomor Induk Berusaha (NIB). 

“Kesempatan dan peluang semacam ini harus dimanfaatkan para pengusaha pemula, ternyata mengurus perizinan usaha lewat OSS itu sangat mudah,” kata dia di Solo, Kamis (7/7/2022). 

Menurut Bagas, kehadiran OSS berbasis risiko ini memiliki potensi yang lebih besar untuk mencetak kader-kader pengusaha baru di Indonesia. Dengan demikian, jumlahnya pengusaha ke depannya diharapkan semakin banyak.

"Kami berkeinginan agar jumlah pengusaha Indonesia terus bertambah, sehingga ada economic impact yang cukup luas di masyarakat, mulai dari penyerapan tenaga kerja sampai penanggulangan kemiskinan,” ujar Bagas.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut