PHRI: 27 Hotel di DKI Jakarta Jadi Tempat Isolasi Mandiri Pasien Covid-19
JAKARTA, iNews.id - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) mencatat 27 hotel di DKI Jakarta siap jadi tempat isolasi mandiri pasien Covid-19. Total kamar yang disiapkan sebanyak 3.700 unit.
Sekretaris Jenderal PHRI, Maulana Yusran mengatakan, dalam sepekan terakhir lebih dari 20 kali rapat koordinasi mencari hotel-hotel mana saja yang masuk dalam kriteria dan syarat pemerintah.
Adapun, PHRI telah menemukan 27 hotel yang tersedia di tiap wilayah di DKI Jakarta untuk dijadikan tempat isolasi mandiri bagi pasien Covid-19.
"Posisi saat ini sudah ada 27 hotel dengan total kamar sekitar 3.700. Saya rasa sudah cukup. Salah satu syaratnya bisa di per wilayah. Jadi di utara, selatan. Tinggal nanti kan menunggu apalagi yang menjadi permintaan dari pemerintah," kata Maulana dalam video virtual, Jumat (18/9/2020)
Dia merinci isolasi terbanyak berada di kawasan Jakarta Pusat, yakni 11 hotel dengan total kamar 1.605 unit. Diikuti Jakarta Barat dengan 5 hotel dan jumlah kamar 602 unit.