Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Deretan Capaian Pembangunan hingga Asta Cita Hadir di Karnaval HUT ke-80 RI
Advertisement . Scroll to see content

Realisasi Baru Rp96,2 Triliun, Kementerian dan Lembaga Diminta Percepat Pengadaan Barang dan Jasa

Senin, 25 April 2022 - 16:29:00 WIB
Realisasi Baru Rp96,2 Triliun, Kementerian dan Lembaga Diminta Percepat Pengadaan Barang dan Jasa
Menkop UKM, Teten Masduki. (Foto: dok iNews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian dan Lembaga (K/L) diminta segera mempercepat pengadaan barang dan jasa dari UMKM dalam negeri. Pasalnya, hingga saat ini, realisasi pengadaan barang dan jasa K/L dari UMKM dalam negeri baru mencapai Rp96,2 triliun. 

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Menkop UKM), Teten Masduki, mengatakan target pengadaan barang dan jasa K/L di tahun ini sekitar Rp400 triliun, bahkan tagging Produk Dalam Negeri (PDN) mencapai Rp483,2 triliun. 

"Pengadaan umum barang dan jasa RUP tagging PDN tahun ini mencapai Rp483,2 triliun, namun realisasinya baru mencapai Rp96,2 triliun,” ujar Teten, di kawasan JCC Jakarta, Selasa (25/4/2022). 

Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menginstruksikan seluruh K/L pemerintah daerah dan BUMN menghentikan pembelian barang impor dan mengoptimalisasi pembelian PDN.

Terkait hal ini, Menkop UKM, memastikan ada 1 juta produk UMKM masuk e- katalog pada tahun ini juga. Hal itu sejalan dengan penguatan Instruksi Presiden (Inpres Nomor) 2 tahun 2022.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut