Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cuaca Ekstrem, Kemenhub Pasang Status Waspada Transportasi Laut
Advertisement . Scroll to see content

Sederet Keunggulan KRL Solo-Yogyakarta Dibandingkan Kereta Prameks, Lebih Cepat hingga Irit

Selasa, 06 April 2021 - 14:32:00 WIB
Sederet Keunggulan KRL Solo-Yogyakarta Dibandingkan Kereta Prameks, Lebih Cepat hingga Irit
KRL Solo-Yogyakarta kini menjadi moda transportasi baru menggantikan Kereta Prameks. (Foto: Ant)
Advertisement . Scroll to see content

“Dengan KRL akan mempersingkat waktu tempuh karena kecepatan ini akan (ditingkatkan menjadi) 100 km per jam,” ucapnya. 

Kapasitas angkut KRL, kata Heru, juga lebih besar daripada KRD. KRL Solo-Yogkarta mampu menampung 960 penumpang untuk setiap perjalanan (trip). Adapun KRD Prameks sebanyak 616 penumpang per trip.

“Kalau per harinya (KRL) 19.200 per hari, kalau KRD Prameks 12.320 per hari. Kalau beroperasi saat ini ada 20 perjalanan,” kata Heru.

Dengan keiritan, kecepatan, dan kapasitas angkut yang lebih baik, tarif KRL dipatok sama dengan KRD Prameks yakni Rp8.000.

“Stasiun juga begitu (lebih baik), kalau Stasiun KRL 11, KRD 7 stasiun. Tarifnya sementara sama Rp8.000 flat,” ucapnya.

Editor: Rahmat Fiansyah

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut