Yuk, Kenali Profesi dan Gaji Copywriter di Indonesia
Gaji copywriter freelance sekitar Rp250.000 per jam, sedangkan fresh graduate tergantung Upah Minimum Regional (UMR) masing-masing daerah. Sementara itu, gaji copywriter senior sekitar Rp15 juta per bulan.
Berikut daftar gaji copywriter di Indonesia:
1. Gaji Copywriter Jakarta
Di ibu kota, gaji yang diperoleh copywriter cukup besar. Rata-rata gaji yang diterima oleh copywriter adalah Rp4.097.642.
2. Gaji Copywriter Surabaya
Gaji copywriter di kota metropolitan dan industri ini diperkirakan berada di kisaran Rp4.606.025.
3. Gaji Copywriter Tangerang
Gaji yang diterima copywriter di wilayah yang bertetangga DKI Jakarta ini berada di kisaran Rp3.024.500.
4. Gaji Copywriter Bandung
Seorang copywriter yang bekerja di Bandung akan mendapatkan gaji sekitar Rp2.859.449.
5. Gaji Copywriter Yogyakarta
Meski dikenal sebagai daerah dengan nominal UMR yang rendah. Namun, hal tersebut tidak serta merta berlaku dalam semua bidang pekerjaan. Gaji copywriter di Yogyakarta berada pada kisaran Rp2.668.801.
Itu tadi ulasan mengenai profesi dan gaji copywriter di Indonesia. Semoga informasi ini bermanfaat dan memberikan pengetahuan terkait copywriter.
Editor: Aditya Pratama