Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Perusahaan Berpeluang Listing di Bursa pada Akhir Tahun
Advertisement . Scroll to see content

Profil Mitratel, Perusahaan Menara Terbesar yang IPO Hari Ini

Senin, 22 November 2021 - 08:39:00 WIB
Profil Mitratel, Perusahaan Menara Terbesar yang IPO Hari Ini
Perusahaan menara terbesar di Indonesia, Mitratel akan IPO hari ini dengan kode MTEL.
Advertisement . Scroll to see content

Adapun Mitratel mematok harga IPO sebesar Rp800 per saham dengan melepaskan sebanyak 229 juta saham baru dengan nilai nominal Rp228 setiap saham, yang mewakili 27,63 persen dari modal disetor setelah penawaran umum perdana saham. Perolehan dana IPO yang akan didapatkan Perseroan sebesar Rp18,34 triliun.

PT BRI Danareksa Sekuritas dan PT Mandiri Sekuritas bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek dari IPO Mitratel. Dana hasil hasil IPO akan digunakan perseroan untuk modal usaha dan ekspansi bisnis sebesar 44 persen.

Dengan dilaksanakannya IPO, maka Mitratel berpeluang mencapai kapitalisasi pasar sebesar Rp68,43 triliun. Angka ini merupakan yang terbesar dibanding dua perusahaan sejenis yang ada di BEI, yakni PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) dan PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG). 

Editor: Jujuk Ernawati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut