Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Daftar Negara Terkaya di Dunia 2026, Ada Tetangga Indonesia
Advertisement . Scroll to see content

2 Tahun Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf: Ekonomi Bangkit, Banyak Permasalahan Diperbaiki

Jumat, 22 Oktober 2021 - 16:18:00 WIB
2 Tahun Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf: Ekonomi Bangkit, Banyak Permasalahan Diperbaiki
Anggota Komisi XI dari Fraksi Partai Golkar Misbakhun mengatakan, banyak pencapaian di berbagai sektor, khususnya ekonomi selama dua tahun kepemimpinan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Foto: Azhfar M
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Anggota Komisi XI dari Fraksi Partai Golkar Misbakhun mengatakan, banyak pencapaian di berbagai sektor, khususnya ekonomi selama dua tahun kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin. Banyak permasalahan di bidang ekonomi yang berhasil diperbaiki. 

“Saya ingin menyampaikan dua tahun Presiden Jokowi bersama Wapres Ma'ruf Amin banyak pencapaian dari sisi ekonomi. Selama dua tahun bagi kami dan Partai Golkar jadi kebanggaan bisa memperbaiki permasalahan terutama di bidang ekonomi,” kata Misbakhun dalam keterangannya, Jumat (22/10/2021). 

Salah satunya, pemerintah bisa melakukan pemulihan ekonomi di masa pandemi Covid-19. Adapun pemulihan yang terjadi di berbagai sektor utama, seperti sektor industri pengolahan, sektor perdagangan, sektor konstruksi, serta sektor transportasi dan pergudangan. 

"Ini mencerminkan aktivitas ekonomi sudah mulai bangkit kembali," ujarnya. 

Dia juga mengatakan, kepemimpinan Airlangga Hartarto sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian mampu mengoordinasikan kegiatan ekonomi, penanggulangan pandemi dan keluar dari situasi sulit akibat pandemi Covid-19.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut