Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bahlil: Soeharto Layak Diberikan Penghargaan Nasional
Advertisement . Scroll to see content

Bahlil: Tak Akan Revisi Lagi Target Investasi

Kamis, 23 Juli 2020 - 04:59:00 WIB
Bahlil: Tak Akan Revisi Lagi Target Investasi
Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menyatakan tidak akan lagi merevisi target realisasi investasi 2020. (Foto: Sindonews)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menyatakan tidak akan lagi merevisi target realisasi investasi 2020. Di mana target investasi tahun ini dipatok Rp817,2 triliun.

"Saya tidak lakukan revisi realisasi investasi dari Rp886 triliun menjadi Rp817,2 triliun. Enggak ada revisi-revisi lagi sampai dengan sekarang. Terkecuali besok Covid-nya naik lagi. Wallahualam bishawab," ujar Bahlil dalam paparan realisasi investasi secara daring di Jakarta, Rabu (22/7/2020).

Bahlil menjelaskan berdasarkan kajian mendalam dan evaluasi terhadap realisasi investasi semester I 2020. Dia masih optimistis realisasi investasi pada semester II 2020 akan lebih baik.

Menurutnya, capaian realisasi investasi triwulan II 2020 menjadi cambukan dan pelajaran untuk bangkit di semester berikutnya.

"Semester pertama, khususnya kuartal kedua adalah yang terberat. Sangat berat. Terpukul dan terpukul itu sakitnya di sini. Kalau ditanya apakah optimistis atau pesimis di semester kedua, saya katakan insya Allah akan jauh lebih baik daripada semester pertama," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut